Friday, May 16, 2014

Nikmati Asrinya Kulonprogo dari Puncak Suroloyo

Menikmati pemandangan dari pendopo di Suroloyo
Di barat DI Yogyakarta, ada sajian pemandangan hijau asri dan berhawa sejuk yaitu Bukit Menoreh di Kab Kulonprogo. Di sana wisatawan bisa melihat pemandangan keren Kulonprogo dari Puncak Suroloyo.

Menjelahi Bukit Menoreh memang sangat menyenangkan dan menegangkan. Dengan mengendarai Vespa bersama pacar, kami berdua naik turun Pegunungan Menoreh, hingga akhirnya kami berdua sampai ke Puncak Suroloyo.

Bukit Menoreh berada di Kabupaten Kulonprogo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Dengan tiket masuk seharga Rp 3.000 dan tiket parkir kendaraan seharga Rp 1.000 kami dapat menikmati indahnya Puncak Suroloyo.
Pemandangan asri pepohonan teh di puncak Suroloyo

Sampai di Suroloyo, kami mendapati dua puncak dengan anak tangga yang sangat banyak. Memang begitu melelahkan berjalan hingga atas. Namun, kelelahan terbayarkan sudah setelah melihat pemandangan yang sangat menakjubkan dari atas puncak.

Deretan bukit berjajar memanjang dengan hijaunya. Dari puncak pula kita dapat melihat Candi Borobodur dengan ukuran seperti miniatur.

Di sepanjang anak tangga yang kami lewati, banyak tanaman teh yang tumbuh di kiri kanan anak tangga. Suasana semakin terasa sejuk dan segar setelah awan kabut melintas dengan membawa butiran-butiran air lembut yang terasa sangat dingin.

Setelah turun dari puncak, saya beristirahat di warung yang sudah tersedia minuman secangkir kopi hangat. Cobalah untuk berkunjung dan nikmatilah indahnya pemandangan dari Puncak Suroloyo.

Sumber : detikTravel

No comments:

Post a Comment